Wednesday, May 17, 2006

Mengapa harus kreatif?

Apa pun profesi Anda, kreatif itu sangat penting. Hidup ini dinamis, selalu berubah. Mungkin apa yang miliki hari ini berguna, bisa saja besok menjadi usang akibat perubahan tersebut. Oleh karena itu Anda perlu ide baru.

Sementara, perubahan terjadi pada segala aspek kehidupan. Kehidupan sosial, bisnis, ekonomi, pekerjaan, dan sebagainya selalu berubah. Oleh karena itu Anda dituntut untuk tetap mampu menghasilkan ide-ide baru agar Anda bisa mengikuti perubahan.

Salah satu contohnya ialah di dunia bisnis. Yang paling mencolok ialah pada produk HP (hand phone). Setiap saat kita melihat produk-produk baru bermunculan dengan fitur-fitur baru yang canggih, yang kadang membuat kita berdecak kagum. Bayangkan jika salah satu perusahaan HP tidak berkreasi dengan ide-ide baru, produknya akan dianggap kuno sehingga tidak akan laku dipasaran.

Bisnis adalah aktivitas kreativitas. Saya jadi ingat dengan salah satu judul buku dari seroang pakar manajemen Indonesia yang berjudul "Inovasi atau mati". Itu betul, kalau kita tidak mau berinovasi, maka perusahaan tersebut akan kalah bersaing yang akhirnya mati.

Sehingga, kreativitas sangat penting untuk persaingan. Mungkin kita dengan bangga menelorkan suatu produk yang hebat sehingga sangat laku. Tetapi tunggu saja, dalam waktu yang tidak lama akan bermunculan produk yang meniru produk Anda atau bahkan lebih baik. Maka Anda dituntut untuk menciptakan lagi produk baru (baca ide baru), yang bisa mengalahkan produk pesaing kita.

Jika bisnis adalah aktivitas kreativitas, maka orang-orang yang ada didalamnya juga dituntut untuk kreatif. Bagimana bisa suatu perusahaan mengasilkan inovasi-inovasi baru jika orang-orang yang ada didalamnya tidak kreatif. Jadi, baik Anda pengusaha atau karyawan, Anda harus kreatif jika ingin bertahan di dunia yang penuh persaingan ini.

No comments: